top of page
Writer's picturecompanyboen

Kepuasan Konsumen Terhadap Layanan Grab Food


Kepuasan pelanggan merupakan sebuah respon yang mengarah pada perasaan senang maupun kecewa dari seseorang yang muncul ketika menggunakan sebuah produk maupun jasa. Kepuasan konsumen akan selalu diperhatikan karena dapat memberikan pengaruh yang cukup besar dalam menentukan keberhasilan dalam memasarkan produk atau jasa pada sebuah bisnis. Dalam hal ini, peneliti akan melihat kepuasan konsumen terhadap layanan GrabFood adalah tercepat layanan pengiriman makanan tumbuh di Asia Tenggara, melayani pelanggan makanan yang menyenangkan dari jalan makanan ke restoran makan. JUST A TAP JAUH - Dapatkan makanan dan minuman dikirimkan kepada Anda, dimanapun Anda berada. Berdasarkan data yang diperoleh dari 33 responden melalui kuesioner yang disebar secara acak melalui platform google form. Data yang didapatkan kemudian diolah menggunakan menggunakan metode pengukuran kepuasan konsumen yaitu Customer Satisfaction Score (CSAT) sehingga menghasilkan data sebagai berikut:


Analisis Data :



Dari data diatas dapat diketahui bahwa jumlah persentasi jenis kelamin terbesar responden ialah laki-laki sebesar 66,7% dan disusul dengan perempuan sebesar 33,3%




Dari data umur responden diatas ini dapat diketahui bahwa persentase terbesar umur responden ialah 15-20 tahun sebesar 69,7% dan disusul dengan umur 21-25 tahun sebesar 24,2% dan yang terkecil ialah persentase umur >30 tahun sebesar 6,1%.



Dari data diatas dapat diketahui bahwa pendapatan perbulan responden yang paling mendominasi ialah sebesar Rp.1.000.000 -1.500.000 dengan persentase sebesar 51,5% dan disusul dengan Rp.6.000.000-1.000.000 dengan persentase sebesar 21,2% dan diurutan berikunya ialah Rp.500.000 dengan persentase sebesar 15,2% dan yang terakhir ialah sebesar > Rp.1.500.000 dengan persentase sebesar 12,1%.




Dari data diatas ini dapat diketahui bahwa rentan waktu berapa lama para responden menggunakan layanan Grab Food . dari 33 responden diketahui bahwa persentase terbesar ialah 1-12 bulan dengan persentase sebesar 51,5% dan disusul dengan < 1 bualn dengan persentase sebesar 36,4% dan yang terkecil ialah>12 bulan dengan persentase sebesar 12,1%



Analisis pada riset kali ini dilakukan secara satu persatu sesuai dengan indikator peneliti, nilai, dan skala yang telah ditentukan sebagai berikut:


Penggunaan layanan Jasa Grab Food



Dari data 33 responden diatas ini dapat diketahui persentase paling besar yaitu para kosumen sangat sering menggunakan layanan Grab Food sebanyak 19 Responden dengan persentase sebesar 57,6% dan disusul dengan sering sebanyak 6 responden 18,2%, cukup jarang dengan 3 responden 9,1% ,jarang dengan 4 responden dan sangat jarang dengan 1 responden 5% .


Pelayanan Grab Food


Dari data 33 responden diatas dapat diketahui bahwa persentase teringgi ialah sangat setuju dengan 19 responden 57,6% dan disusul oleh setuju dengan 11responden 33,3% dan urutan ketiga yaitu netral dengan pilihan 3 responden 9,1%.


Kepuasan konsumen


Dari data 33 responden diatas ini dapat diketahui bahwa kepuasan para konsumen sangat condong kepada poin sangat setuju dengan 21 responden dengan persentae sbesar 63,6%,disusul dengan setuju dengan 10 responden dengan persentase 30,3% dan di urutan terakhir yaitu netral dengan 2 responden dengan persentase sebesar 6,1%


Komentar Positif Konsumen Terhadap Grab Food

Dari data 33 responden yang dikumpulkan dapat diketahui bahwa konsumen memberikan komentar positif terkait layanan ini Go Food dapat dilihat dari 21 responden atau 63,6% yang memilih sangat setuju , dan disusul dengan setuju dengan 5 responden atau 21,2 % dan yang terakhir 5 responden yang memilih netral atau 15,2%.


Rekomendasi layanan Jasa Go Food

Dari data 33 responden yang telah dikumpulkan dapat diketahui bahwa pilihan sangat setuju dengan 22 responden 66,7% ,setuju dengan 8 Responden 24,2%,netral dengan 2 responden 6,0%, Dan pilihan tidak setuju dengan 1 responden 4,0%.



Berdasarkan data di atas dengan melibatkan 33 respondenkita dapat mengetahui bahwa kepuasan konsumen terhadap layanan jasa Grab Food. Dengan hasil perhitungan menggunakan perhitungan CSAT dapat ditemukan bahwa sebanyak 95,5% dari total responden mengatakan puas dengan layanan yang diberikan oleh Grab Food . Berdasarkan perolehan skor tersebut termasuk pada indikator penggunaan jasa Grab Food ,Layanan Jasa Grab Food . Mayoritas responden menunjukkan bahwa merasa puas dengan layanan jasa Grab Food . Indikator tertinggi yang mendukung kepuasan konsumen yaitu pelayanan yang menarik atau Diskon , ketepatan waktu, dan perilaku para Driver kepada para konsumen tersebut. Dengan demikian, pada layanan jasa Grab Food diharapkan menjaga kepercayaan dan kepuasan para konsumen dengan lebih meningkatkan kualitas dan pengembangan pelayanan dengan pelayanan yang baik dan ,tepat waktu dan pengadaan diskon agar tetap dapat menjaga kepuasan para konsumen kedepannya .

118 views0 comments

Comments


bottom of page